Waspadai Phishing di Tengah Airdrop dan Listing BounceBit (BB)


BounceBit, protokol restaking Bitcoin (BTC), mengumumkan peluncuran resmi mainnet-nya pada pukul 02:30 UTC hari ini. Tak lama setelah itu, mulai pukul 08:30 hingga 10:00 UTC, perusahaan akan menggelar airdrop token BounceBit (BB).

Di samping itu, listing token BB yang sangat dinantikan di crypto exchange KuCoin dan Gate.io akan memperluas kehadirannya di pasar. Menurut jadwal, kedua exchange ini bakal memulai operasi trading token BB pukul 10:00 UTC hari ini (13/5).

Trading BounceBit Bermula; Awas Kena Phishing

Akan tetapi, peringatan seputar keamanan siber telah meredam antusiasme yang ada. Chief Information and Security Officer di SlowMist, yang dikenal sebagai 23pds, telah mendeteksi adanya risiko yang signifikan. Betapa tidak, hasil pencarian Google di urutan pertama untuk “BounceBit” adalah situs phishing bernama bouncbit.io, yang mengancam keamanan pengguna.

“Mengekliknya akan langsung [membawa pengguna] ke situs phishing bouncbit[.]io. Harap waspadai risikonya,” demikian bunyi peringatan 23pds.

Situs web palsu BounceBit.
Situs Web Palsu BounceBit | Sumber: X/im23pds

Menindaklanjuti peringatan tersebut, BounceBit pun akhirnya membagikan tautan airdrop dan dukungan pelanggan resmi di akun X ( sebelumnya Twitter) mereka. Di samping itu, mereka juga memperingatkan bahwa setiap cuitan di bawah utas pengumuman resmi yang menggunakan nama mereka dan memposting tautan kemungkinan besar adalah scam atau penipuan.

Peluncuran mainnet BounceBit serta airdrop token BB sendiri datang setelah protokol ini berhasil meraup pendanaan tahap awal (seed funding) sebesar US$6 juta di awal tahun ini. Blockchain Capital dan Breyer Capital menjadi pemimpin dalam putaran pendanaan ini. Di samping itu, berbagai entitas modal ventura serta angel investor juga turut berpartisipasi. Tak hanya itu, di bulan April, Binance Labs, perusahaan modal ventura dan inkubasi Binance, telah menyuntikkan investasi yang tidak disebutkan jumlahnya ke BounceBit.

Pada intinya, BounceBit menghadirkan mekanisme restaking BTC. BounceBit meluncurkan infrastruktur Shared-Security Clients (SSC), diawali dengan BTC Restaking Chain.

Mekanisme ini melibatkan sistem dual token di mana validator dapat manjalankan staking BTC dan juga BB. Dengan demikian, mekanisme ini akan mampu meningkatkan kualitas keamanan serta stabilitas platform.

Per 13 Mei, DeFiLlama melaporkan BounceBit telah membukukan total value locked (TVL) sebesar US$448,65 juta. Mengingat besarnya dukungan yang mereka terima, masuk akal jika peluncuran mainnet BounceBit dan airdrop token BB berhasil menyita animo tinggi dari komunitas kripto. Selain juga mengundang minat para penipu.

Bagaimana pendapat Anda tentang ancaman phising yang mengitari listing dan peluncuran airdrop BounceBit ini? Yuk, sampaikan pendapat Anda di grup Telegram kami. Jangan lupa follow akun Instagram dan Twitter BeInCrypto Indonesia, agar Anda tetap update dengan informasi terkini seputar dunia kripto!

Penyangkalan

Seluruh informasi yang terkandung dalam situs kami dipublikasikan dengan niat baik dan bertujuan memberikan informasi umum semata. Tindakan apa pun yang dilakukan oleh para pembaca atas informasi dari situs kami merupakan tanggung jawab mereka pribadi.





Source link

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *